4.7/5 - (3 votes)

Pantangan tanam benang merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan setelah melakukan treatmentnya. Treatment tanam benang semakin hari semakin populer di kalangan masyarakat, khususnya bagi para kaum wanita. Adapun salah satu treatment yang banyak dilakukan oleh kaum wanita yakni tanam benang hidung. Hal ini tentu saja bukan tanpa alasan dilakukan untuk menjadikan hidung terlihat lebih mancung dan indah. Bagi Anda di rumah yang mungkin saja ada niatan atau tertarik melakukan treatment ini, ada baiknya untuk menyimak beberapa pantangan tanam benang hidung sebelum melakukannya.

Apa saja pantangan yang perlu dihindari setelah treatment tanam benang hidung?

Ketika seseorang melakukan treatment tanam hidung di salah satu klinik tanam benang di pasaran, ada hal penting yang perlu diperhatikan agar hasil treatment bisa terlihat lebih maksimal. Yakni dengan menghindari beberapa pantangan khusus setelah melakukan perawatan menggunakan tanam benang hidung ini. Adapun beberapa pantangan yang perlu dihindari antara lain sebagai berikut :

1. Pantangan tanam benang hidung: Menghindari paparan sinar UV

Salah satu pantangan yang perlu dihindari seseorang setelah melakukan treatment ini yakni menghindari paparan sinar UV secara langsung. Dalam hal ini, alangkah lebih baiknya bagi seseorang untuk tidak keluar rumah sama sekali selama kurang lebih 3 minggu setelah menjalani treatment ini. Hal ini bertujuan agar benang dapat menempel sempurna di kulit.

Baca Juga:  Rahasia Mengatasi Double Chin Tanpa Operasi dengan 4 Keuntungan Tarik Benang

2. Tidak diperbolehkan makan makanan bertekstur keras

Bagi Anda yang ingin melakukan tanam benang di hidung, maka harus menghindari makanan yang bertekstur keras. Sebagai gantinya, disini Anda bisa mengonsumsi makanan yang empuk saja. Alasan yang membuat seseorang tidak boleh mengonsumsi makanan bertekstur keras yakni lantaran hal ini nantinya dapat berpengaruh pada hidung yang baru dilakukan tindakan perawatan.

3. Menghindari obat – obatan

Pantangan tanam benang hidung selanjutnya yakni tidak boleh mengonsumsi obat – obatan tertentu. Sebab, obat ini nantinya bisa mengencerkan darah dan menjadikan hasil treatment tidak bekerja secara maksimal. Adapun obat – obatan yang tidak boleh dikonsumsi yakni segala jenis obat – obatan termasuk suplemen, vitamin E sampai dengan obat yang mengandung omega 3 dan gingko biloba.

4. Menghindari penggunaan krim malam

Apabila Anda termasuk salah satu orang yang gemar memakai krim malam, maka sebaiknya perlu menghindari kebiasaan ini terlebih dahulu setelah melakukan treatment tanam benang hidung. Ini bertujuan agar kulit terhindar dari masalah iritasi yang mana disebabkan oleh penggunaan krim malam tersebut.

5. Tidak diperbolehkan mencuci wajah dengan air hangat

Pantangan lain yang juga perlu Anda hindari setelah melakukan treatment ini yakni jangan mencuci wajah menggunakan air hangat. Ini sangat perlu dihindari lantaran nantinya justru akan membuat wajah menjadi biru – biru dan terasa sakit.

Nah, itulah tadi beberapa pantangan tanam benang hidung yang perlu dihindari agar supaya hasil treatment bekerja dengan maksimal. Apabila Anda tertarik melakukan treatment ini, maka pastikan melakukannya di klinik yang tepat dan gunakan benang berkualitas seperti merek Croquis.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!